Innovate, Elevate, Empower

Article

Team Liquid Turun ke Ranah MLBB, Resmi Akuisisi Aura Esports!

Game
|
29 May 2024

Raksasa esport global, Team Liquid, resmi memperluas jangkauannya ke ranah Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) dengan mengakuisisi Aura Esports, tim papan atas asal Indonesia. Organisasi berbasis di Belanda ini sangat populer di dunia, di mana mereka memiliki tim esports berlaga di kancah kompetisi besar, seperti Dota 2, League of Legends (LOL), dan CS:GO. Mengutip laman resmi perusahaan, ini akan menjadi kali pertama Team Liquid terjun di kancah MLBB dengan mengakuisi Stun.GG, pemilik tim Aura/Echo yang berkompetisi di Indonesia dan Filipina. Rencananya, organisasi asal Belanda ini akan menggunakan Liquid Aura untuk region Indonesia dan Liquid Echo untuk pertandingan di Filipina. Geek Fam Tumbangkan Aura dalam Duel Sengit Pertandingan sengit tersaji di MPL ID S13 hari ini pada Jumat, 17 Mei 2024, antara Geek Fam vs Aura. Pertarungan kedua tim di MPL ID S13 hari ini berlangsung selama 3 babak, penuh dengan drama dan momen menegangkan. Bermain dengan lebih baik, Baloyskie, Reyy, Aboy, Caderaa, dan Luke sukses menumbangkan tim esports Aura. Kalah di pertarungan MPL ID S13 hari ini, Yehezkiel, Kabuki, Aran, Gugunnn, dan Yawi harus melalui jalan lebih panjang untuk mengamankan tiket babak playoff MPL ID S13.